Minggu, 30 September 2012

Merintisi SMART

Hari ini sangat menyenangkan sekali karena saya bisa berkumpul kembali untuk Home Sharing. Maksud dari Home Sharing atau "HS" adalah kita membahas tentang motivasi diri agar selalu bersemangat untuk menjalani hidup kadang kala setiap kehidupan tidak selamanya semangat naik terus maka dari itu perlu adanya charge atau mengisi semangat kembali.Kenapa saya menulis judul merintisi SMART ? Kita tidak membahas Smart merk dari sebuah pabrikan mobil namun membahas motivasi diri yang disingkat dengan SMART. Singkatan dari SMART adalah Specific, Measurable, Acievable, Reliable, Timely. Sebuah Dream Mapping tidak akan tepat sasaran apabila tidak menerapkan SMART, maka dari itu SMART penting dalam penerapan Dream Mapping.

Sabtu, 29 September 2012

Perombakan Kurolakururu.blogspot.com

Dear seluruh blogger dan pembaca, sudah lama sekali saya tidak memposting beberapa artikel yang menurut anda atau saya itu merupakan tulisan kebutuhan. Bahkan sampai saat ini saya merasa sangat berbeda sekali ketika saya tidak memposting beberapa artikel saat saya membuat blog perdana saya.
Saya akui blog perdana saya yaitu www.kurolakururu.blogspot.com merupakan blog dengan konsep yang random bahkan mungkin bisa dibilang blog yang tidak bertema namun saya yakin sekali dari setiap kebiasaan positif yang dilakukan maka akan menimbulkan hal yang positif jua. Terpenting dalam hal ini adalah eksistensi sebuah blog jangan sampai tenggelam begitu saja.
Singkat kata saat ini saya butuh masukan dalam segala aspek untuk menambah wawasan dalam diri saya pribadi untuk memberikan kontribusi penuh agar para pembaca tidak merasa jenuh dan selalu mendukung apa yang saat ini sudah menjadi kebiasaan bagi diri saya yaitu menulis.

Kurolakururu = Kumpul-kumpul woro-woro laku baru-baru

Langsung saja tidak berlama-lama lagi dan tidak berbasa-basi perkenalkan nama saya Diki Baik untuk lebih lengkapnya anda bisa kunjungi facebook saya https://www.facebook.com/The.Black.Leg atau "Diki Baik"
ada hal yang menarik mengapa saya membuat blog Kurolakururu alasannya simpel yaitu saya ingin menularkan hobi menulis saya walaupun masih ngaco namun jika di tekuni maka akan menjadi sebuah karya yang baik. Kurolakururu merupakan sebuah blog yang singkatannya itu "Kumpul-kumpul woro-woro laku baru-baru" memang rada aneh atau memang aneh singkatan dari blog ini tetapi dari sesuatu kebutuhan dari sebuah karya tulis maka itu merupakan singkatan yang menarik itulah alasan saya membuat nama blog Kurolakururu ini. Yup ini lah blog saya www.Kurolakururu.blogspot.com
Harapan kedepan sesuai visi misi saya blog ini dapat berdaya guna dan memberikan hasil yang menarik baik karya tulis maupun informasi-informasi yang dibutuhkan oleh surveying blog.

Salam....